MENYUSUI
Kok Bayi yang Minum ASI Jadi Sering Kentut? Ini Penyebabnya Bun
Dwi Indah Nurcahyani | HaiBunda
Minggu, 13 Mar 2022 08:15 WIBJakarta - Kentut atau buang angin mungkin jadi hal normal bagi siapa pun termasuk bayi ya, Bunda. Tetapi, sadarkah Bunda, bayi yang minum ASI ternyata lebih sering kentut lho. Itu wajar enggak ya, Bunda? Cari tahu yuk, apa penyebab bayi ASI suka kentut.
Sebagai orang tua, wajar saja jika mengkhawatirkan kondisi buah hatinya. Dengan sering kentut, Bunda menyusui tentu khawatir apakah ada masalah dengan pencernaan buah hati yang minum ASI-nya.
Nah, mengenai hal ini sebenarnya Bunda enggak perlu khawatir ya. Ingatlah bahwa tidak seperti orang dewasa, bayi memang cenderung menelan lebih banyak udara dan itu dapat menyebabkan gas.
Dibutuhkan beberapa bulan bagi usus Si Kecil untuk membentuk mikroflora yang mereka butuhkan untuk mencerna makanan secara efektif. Untuk bayi yang disusui, kentutnya cenderung kurang bau jika dibandingkan dengan bayi yang makan makanan pendamping ASI, seperti dikutip dari laman Immunifyme.
Perlu Bunda tahu, sistem pencernaan Si Kecil memang membutuhkan waktu untuk berkembang. Itulah sebabnya bayi Bunda jadi sering kentut.
"Semua bayi akan menghasilkan gas. Pada kenyataannya, termasuk bayi, menghasilkan gas rata-rata 14 hingga 23 kali sehari," ujar Dr Florencia Segura, MD, FAAP, dokter anak di California, seperti dikutip dari laman Romper.
Ia melanjutkan tidak ada perbedaan yang jelas dalam produksi gas antara bayi yang diberi ASI dan susu formula. Bayi di kedua kelompok ini dapat menghasilkan banyak gas atau sangat sedikit.
Berikut ini beberapa penyebab bayi lebih sering kentut ya, Bunda:
1. Reaksi terhadap diet busui
Beberapa jenis makanan memang cenderung menghasilkan lebih banyak gas. Terkadang, makanan yang dimakan Bunda bisa menyebabkan bayi kembung dan membuatnya tidak nyaman. Beberapa penyebab umum lainnya ialah hidangan pedas, brokoli, kentang, kacang-kacangan, dan kembang kol.
Klik di halaman selanjutnya ya, Bunda.
Simak juga video tentang 4 tanda bayi kenyang ASI di bawah ini:

PENYEBAB BAYI ASI SUKA KENTUT