menyusui
3 Cara Mencegah Payudara Kendur Usai Menyapih, Ini Saatnya Beli Bra Baru Bun
Senin, 18 Jul 2022 07:49 WIB
Usai menyapih, permasalahan payudara kendur jadi keluhan banyak busui. Yuk, cari tahu cara mencegah payudara kendur usai menyapih agar aset busui tetap terjaga indah.
Setiap wanita tentu ingin mendapatkan payudara yang kencang kembali setelah menyusui. Ini hal yang normal kok, Bunda. Selain memberikan kenyamanan, payudara yang tetap kencang usai menyapih juga membuat kepercayaan busui terjaga.
Usai berjuang menyusui selama dua tahun, biasanya payudara Bunda akan mengendur. Kondisi ini tak ditampik membuat banyak busui merasakan kepercayaan dirinya menurun karena asetnya tak lagi menarik.
Mengenai hal tersebut, jangan dulu merasa negatif ya, Bunda. Perubahan dan perawatan yang tepat dalam gaya hidup dapat membantu busui mendapatkan kembali payudara yang kencang.
Sebelum mengetahui lebih dalam cara mencegah payudara kendur usai menyapih, mari kita ketahui dulu mengapa payudara mengendur selama menyusui.
Perlu diketahui bahwa menyusui membuat payudara membesar. Payudara secara bertahap menyusut kembali setelah menyusui. Setiap penurunan berat badan yang signifikan, untuk alasan apa pun, dapat memiliki efek yang sama.
Efek pasca kehamilan dan menyusui pada payudara dapat diperbaiki dengan berbagai tips. Beberapa di antaranya merupakan prosedur non bedah dan bedah. Setiap busui dapat memilih cara terbaik untuk mendapatkan penampilan terbaik mereka.
Mencegah payudara kendur setelah menyusui
Berikut ini beberapa cara yang dapat dilakukan seperti dikutip dari laman Medicoexpert:
1. Olahraga
Olahraga dapat membantu mengurangi lemak yang tersimpan di jaringan selain mengencangkan tubuh dan memulihkan kekuatan. Latihan untuk otot dada termasuk triceps dips dan push up dapat membantunya. Namun, pembentukan kembali tidak akan setara dengan metode bedah. Hasilnya, lebih baik jika elastisitas kulit baik dan kendurnya minim.
Klik di halaman selanjutnya ya, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga yuk video tentang 7 gerakan olahraga untuk kencangkan kembali payudara setelah menyusui.