menyusui

ASI Perah Bunda Berwarna Bening? Ketahui Penyebab dan Kandungannya

Dwi Indah Nurcahyani   |   HaiBunda

Jumat, 15 Jul 2022 13:46 WIB

Tak perlu khawatir dengan ASI bening

Kalaupun bayi menyusu di awal dan Bunda melihat ASI bening, ini bukanlah alasan untuk mengkhawatirkan kondisi tersebut ya. Sebab, bayi tetap mendapatkan cukup lemak jika dibiarkan menyusu sampai kenyang, seperti dikutip dari laman Romper.

Susu yang bertekstur bening dan encer biasanya muncul di awal sesi menyusui yang disebut foremilk. Susu ini rendah lemak dan tinggi laktosa. Kandungan ini akan memberikan bayi cairan yang cukup, meningkatkan energinya, dan memberikan nutrisi otak untuk mendukung perkembangannya.

Setelah bayi menyusu selama sekitar 5 menit, hindmilk mulai bergerak maju. Susu ini terlihat kental dan creamy. Susu ini memiliki kandungan lemak lebih tinggi yang baik untuk penambahan berat badan bayi dan pertumbuhannya secara keseluruhan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Inilah sebabnya mengapa penting untuk mencoba membuat bayi menyusu setidaknya 10 menit pada setiap payudara untuk memastikan mereka mendapatkan ASI penting tersebut, seperti dikutip dari laman Newskidscenter.

Jika Bunda memperhatikan bahwa ASI Bunda terlalu bening sepanjang waktu, tidak perlu khawatir ya, Bunda. Biasanya, ini menandakan bahwa Bunda mungkin tidak cukup sering menyusui Si Kecil. Jika terlalu banyak waktu berlalu di antara waktu menyusui, ASI memang tampak lebih bening ya, Bunda. 

Banner Sayuran yang Dilarang untuk Bumil 

Karena itu, disarankan untuk sering menyusui bayi untuk mendapatkan manfaat kesehatan terbaik. Anak-anak yang disusui memiliki risiko lebih rendah mengalami obesitas, diabetes, asma, dan lainnya.

Menyusui juga dapat menurunkan risiko busui terhindar dari kanker payudara, kanker ovarium, dan depresi pasca persalinan.

Semoga informasinya membantu ya, Bunda.

(pri/pri)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT