parenting
Keluarga Bangsawan & Kaya, Begini Ortu Didik BJ Habibie agar Jenius & Religius
Selasa, 03 Jan 2023 14:30 WIB
Meski memberi pengertian bahwa keluarga mereka berbeda dengan keluarga di kampung pada umumnya, Alwi dan Toeti tidak membiarkan anak-anaknya menjadi anak bangsawan yang manja dan terlena dengan kecukupan ekonomi orang tua. Alwi dan Toeti memaksa anak-anak mereka untuk tampil sederhana, berbaur dengan masyarakat, dan menjadi orang yang mandiri serta bertanggung jawab.
Rudy yang menganggap buku adalah surganya dan sibuk mengurung diri di kamar pun tidak luput dari paksaan tersebut.
Papi Alwi dan Mami Toeti sadar kekurangan Rudy yaitu gagap bila bicara dengan orang luar. Makanya, Rudy pun dipaksa berbaur dengan anak-anak desa. Papi mewajibkan Rudy bahwa berbaur merupakan misi yang harus dipenuhi.
Agar bisa bergaul normal, Rudy dilarang memakai baju yang menunjukkan kalau mereka dari keluarga berada. Rudy dan para saudara laki-lakinya harus memakai sarung dan baju yang lebih sederhana dan tidak boleh pakai wewangian. Untuk memenuhi misi itu, Habibie kemudian ikut anak-anak desa mandi di sungai. Agar lebih berbaur lagi, Rudy juga ikut bermain gasing dan kelereng meskipun ia selalu kalah dan kemudian diejek teman-temannya. Rudy menanggapi ejekan itu dengan diam dan santai saja.
Kemudian, untuk membuat Rudy mandiri, Papi Mami memberi tugas Rudy mencari rumput untuk makanan kuda, merawat kuda juga memandikannya, dan harus bisa segera menyediakan kuda untuk menarik andong setiap kali Mami harus pergi ke acara tertentu. Rudy juga diajak berkeliling melihat perkebunan keluarga yang sangat luas dan dibukakan matanya bahwa perkebunan tersebut tidak bisa dipertahankan hanya dengan uang. Butuh ilmu untuk membuat puluhan tanaman tumbuh dan berhasil.
Untuk Habibie kecil, Papi Alwi juga selalu memberi nasihat. Apa itu? Baca halaman selanjutnya ya.