HaiBunda

PARENTING

Hari Dongeng Sedunia 20 Maret: Sejarah dan Manfaat Pentingnya Dongeng Anak

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Senin, 20 Mar 2023 04:00 WIB
Ilustrasi Hari Dongeng Sedunia/Foto: iStock
Jakarta -

Hari Dongeng Sedunia selalu diperingati setiap tanggal 20 Maret. Ini merupakan hari di mana setiap orang merayakan seni mendongeng dengan cerita berbagai jenis. Mulai dari gambar, tanda, atau ekspresi lainnya.

Ketika merayakan Hari Dongeng Sedunia, biasanya banyak organisasi yang mengumpulkan anak-anak dan menceritakan sebuah kisah yang pernah belum pernah diceritakan sebelumnya. Kisah-kisah ini akan membuat anak kagum sehingga sisi literasinya pun meningkat.

Tak hanya itu, banyak juga komunitas yang mengadakan kegiatan mendongeng, Bunda. mereka akan membuat cerita pendek dan membacakannya untuk orang-orang yang hadir.


Sejarah Hari Dongeng

Mendongeng dianggap sebagai metode komunikasi yang efektif bagi sebagian orang. Hal ini karena mendongeng bisa melakukan perjalanan melalui ruang dan waktu yang masih memiliki relevansi dengan masa kini.

Melansir dari laman National Today, mendongeng sejatinya sudah ada sejak zaman batu. Tandanya pun terlihat melalui lukisan, gambar, dan pesan di dalam gua selama bertahun-tahun sebagai sumber informasi.

Dongeng ini merupakan sisa-sisa pengetahuan kuno yang mendidik tentang masa lalu, Bunda. Kisah-kisah yang ditemukan di dinding gua diulangi oleh setiap manusia yang melihatnya.

Setiap kali bercerita, bentuk seni bercerita ini pun mulai berkembang. Orang-orang mulai bergerak melintasi perbatasan dan membawa pengalaman mereka dalam bentuk cerita yang diturunkan dari generasi ke generasi.

Cerita bahkan bisa berlipat ganda seiring berjalannya waktu. Ini karena setiap generasi memiliki rangkaian pengalaman mereka sendiri untuk ditambahkan ke dalamnya.

Selain kisah nyata yang berisi pengalaman dan informasi, seseorang juga bisa menciptakan cerita dalam bentuk fiksi. Hal ini adalah dunia khayalan dan imajinasi.

Lantas, apa manfaat dan pentingnya dongeng anak? Simak selengkapnya pada laman berikutnya ya, Bunda.

Bunda ingin membeli produk kesehatan dan kebutuhan untuk anak. Langsung aja yuk, Bun klik di sini.

Bunda, lihat juga video dongeng anak sebelum tidur paling populer berikut ini:



(mua/fir)
[MENGENALKAN BUNYI DAN BAHASA

[MENGENALKAN BUNYI DAN BAHASA

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Cerita Fabel Animasi: Zebra Tidak Mau Berbagi

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Berobat Pakai Asuransi Bayar 10% Ditunda, Ini Penjelasan OJK

Arti Nama Axel dan 30 Rangkaiannya untuk Anak Laki-laki, Modern & Damai Maknanya

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK