KEHAMILAN
Mitos atau Fakta: Nanas Adalah Salah Satu Buah yang Dilarang untuk Ibu Hamil?
Nanie Wardhani | HaiBunda
Jumat, 22 Jul 2022 20:15 WIBNanas adalah salah satu buah yang sering kali dilarang untuk dikonsumsi oleh ibu hamil. Tentu saja Bunda sudah sangat sering mendengar hal ini.
Mungkin sudah begitu familiar dan dipercaya hingga bahkan sudah mengetahuinya jauh sejak sebelum Bunda hamil. Namun pertanyaannya, benarkah nanas dapat menyebabkan keguguran hingga harus dihindari oleh ibu yang sedang mengandung?
Atau justru Bunda jadi kehilangan kesempatan menikmati buah segar dan kaya nutrisi tersebut saat menghindari buah nanas ketika hamil?
Sebelum Bunda menghindari buah yang lezat dan bergizi ini selama 9 bulan ke depan, berikut ini fakta mengenai nanas dan kaitannya dengan kehamilan, seperti dilansir dari Healthline.
Benarkah nanas adalah buah yang dilarang untuk ibu hamil?
Faktanya, nanas adalah pilihan yang aman dan sehat untuk dikonsumsi selama kehamilan. Mungkin Bunda sering mendengar bahwa nanas adalah buah yang dilarang untuk ibu hamil karena dapat menyebabkan keguguran dini atau melahirkan prematur. Namun, ini hanya mitos.
Tidak ada bukti ilmiah yang mendukung bahwa nanas berbahaya selama kehamilan.
Bagaimana dengan bromelain?
Nanas memang mengandung bromelain, sejenis enzim yang dapat memecah protein dalam tubuh dan menyebabkan perdarahan abnormal.
Meskipun bromelain ditemukan di inti nanas, sangat sedikit yang ada di daging nanas yang kita makan. Jumlah bromelain dalam satu porsi nanas tidak akan memengaruhi kehamilan Bunda. Jadi selama Bunda makan nanas dalam jumlah wajar, kehamilan Bunda tidak akan terpengaruh oleh bromelain ini.
Apa saja nutrisi yang ada dalam buah nanas?
Satu cangkir nanas bisa mengandung hampir 100 persen dari asupan vitamin C harian yang direkomendasikan untuk ibu hamil.
Buah nanas juga merupakan sumber yang solid dari:
- Folat
- Zat besi
- Magnesium
- Mangan
- Tembaga
- Vitamin B-6 (piridoksin)
Semua nutrisi ini penting untuk perkembangan bayi dan kesehatan Bunda selama hamil secara keseluruhan.
Ternyata banyak ya manfaat dari mengonsumsi buah nanas selama hamil, dan Bunda jangan khawatir, buah nanas, seperti buah lainnya, bukanlah buah yang dilarang untuk ibu hamil.
Lalu selain nanas, kira-kira buah apa lagi ya yang sebaiknya dikonsumsi saat hamil? Simak lengkapnya di halaman berikut Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
(som/som)
BUAH YANG DIREKOMENDASIKAN UNTUK IBU HAMIL
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Fakta Soal Nanas Muda Bisa Sebabkan Keguguran, Simak Penjelasan Dokter
5 Makanan Indonesia Ini Ternyata Bisa Berbahaya untuk Ibu Hamil, Hindari Dulu ya Bun
3 Jenis Sayuran yang Dilarang untuk Ibu Hamil, Waspada Lalapan!
5 Jenis Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Ibu Hamil, Bunda Perlu Tahu
TERPOPULER
Cerita Sitha Marino Sukses Diet Turunkan BB, Pilih Metode Makan Cuma Sekali Sehari
30 Menu Makan Malam Sebulan untuk Diet Sehat & Mengenyangkan, Prilly Sukses Turun BB 12 kg
Terpopuler: Kisah Fitrop Alami Keajaiban saat Umrah
Cita-cita Prilly Latuconsina Kunjungi Museum Doraemon Terwujud Berkat Omara Esteghlal, Intip Momennya
9 Gejala Autoimun pada Wanita yang Sering Tidak Disadari
REKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Cerita Sitha Marino Sukses Diet Turunkan BB, Pilih Metode Makan Cuma Sekali Sehari
30 Menu Makan Malam Sebulan untuk Diet Sehat & Mengenyangkan, Prilly Sukses Turun BB 12 kg
Bintang Drakor 'Dynamite Kiss' Ahn Eun Jin Lihat Aurora di Norwegia, Ini Potretnya saat Liburan
Terpopuler: Kisah Fitrop Alami Keajaiban saat Umrah
Cita-cita Prilly Latuconsina Kunjungi Museum Doraemon Terwujud Berkat Omara Esteghlal, Intip Momennya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Terpopuler: Peran Irish Bella di Kasus Ammar Zoni hingga Chat RK pada Atalia
-
Beautynesia
6 Kombinasi Teh Hijau untuk Detoks dan Jaga Berat Badan Ideal
-
Female Daily
Banyak Genre Romance, Ini 6 Drakor Januari yang Menarik Ditonton!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
-
Mommies Daily
Malu tapi Penting: Obrolan Seks yang Perlu Dibahas Calon Pengantin & Pengantin Baru