MENYUSUI
Busui, yuk Lahap Buah-buahan ini Supaya ASI Makin Berkualitas
Amira Salsabila | HaiBunda
Jumat, 31 Dec 2021 09:17 WIBJakarta - Bunda, menyusui adalah pekerjaan penuh waktu. Karena itulah, dengan mengonsumsi makanan bergizi dan penuh nutrisi, Bunda dapat menyusui Si Kecil dengan baik.
Ketika menyusui, Si Kecil akan mendapatkan semua yang diperlukan untuk pertumbuhan yang tepat dari ASI Bunda. Apa yang Bunda makan itu penting bagi pertumbuhan Si Kecil.
Nutrisi yang baik akan membantu meningkatkan suplai ASI dan memberi Bunda banyak energi. Apa saja makanan yang baik untuk ibu menyusui? Simak penjabarannya berikut ini, ya Bunda.
Buah-buahan baik untuk ibu menyusui
ASI adalah makanan terbaik untuk bayi karena mengandung nutrisi yang lengkap. Selain itu, ASI juga mengandung zat yang menjaga kekebalan tubuh yang dibutuhkan oleh Si Kecil untuk tumbuh dan berkembang secara optimal.
"Tentunya, Bunda-Bunda ingin mempunyai ASI yang cukup dan berkualitas. Banyak hal yang memengaruhi kualitas ASI, salah satunya adalah nutrisi yang dikonsumsi ibu,” kata Dr Widyastuti, Spesialis Anak di Rumah Sakit Sarih Asih Karawaci, dikutip dari Haibunda.com.
Semakin bervariasi zat gizi yang dikonsumsi Bunda, kualitas ASI akan semakin baik dan Bunda akan tetap sehat selama menyusui.
Mengonsumsi buah-buahan adalah salah satu cara untuk meningkatkan kualitas ASI. Berikut ini beberapa kandungan dan buah-buahan apa saja yang baik dikonsumsi oleh Bunda yang sedang menyusui menurut Dr. Widyastuti :
1. Vitamin A
Vitamin A yang terdapat di dalam buah dapat meningkatkan daya tahan tubuh terhadap infeksi dan juga menjaga kesehatan mata. Contoh buah-buahan yang mengandung vitamin A, adalah pepaya, mangga, melon, jambu biji, dan nangka.
2. Vitamin B
Vitamin B berfungsi sebagai sumber energi. Vitamin B juga mendukung tumbuh kembang saraf dan otak bayi. Selain itu, vitamin juga meningkatkan produksi sel darah merah. Vitamin B banyak terkandung pada buah seperti alpukat, kurma, pisang, apel, dan plum.
3. Vitamin C
Vitamin C mengandung antioksidan yang tinggi, meningkatkan pertumbuhan dan perbaikan jaringan. Hampir semua buah-buahan mengandung vitamin C. Buah-buahan yang tinggi akan vitamin C di antaranya adalah jeruk, lemon, pepaya, blueberry, stroberi, nanas, kiwi, dan jambu biji.
4. Vitamin D
Vitamin D berfungsi meningkatkan penyerapan kalsium dan fosfor. Vitamin D juga akan memperkuat tulang dan gigi. Buah-buahan yang banyak mengandung vitamin D adalah seperti pisang, kiwi, leci, anggur, mangga, dan jambu.
5. Vitamin E
Vitamin E berfungsi sebagai antioksidan. Vitamin E juga melindungi sel dan jaringan tubuh dari kerusakan. Vitamin E memperkuat sistem kekebalan tubuh, serta menjaga kesehatan otak, mata, dan kulit. Buah-buahan yang banyak mengandung vitamin E adalah seperti, alpukat, kiwi, mangga, aprikot, blackberry, delima, dan buah bit.
6. Vitamin K
Vitamin K berfungsi membantu pembekuan darah dan pemulihan luka. Contoh buah-buahan yang mengandung vitamin K adalah buah delima, mangga, dan alpukat.
7. Mineral
Selain mengandung vitamin, buah-buahan juga mengandung banyak mineral. Beberapa mineral yang terkandung dalam buah contohnya adalah kalium. Kalium berfungsi merangsang produksi ASI dengan meningkatkan produksi hormon. Contohnya adalah pepaya, yang membantu melancarkan buang air besar, dan mencegah sembelit.
8. Zat besi
Zat besi merupakan bahan utama pembentukan sel darah merah. Contoh buah yang mengandung zat besi adalah buat bit.
Lalu, makanan apa yang saja yang harus dimakan ibu menyusui selain buah-buahan? Simak di halaman berikutnya, ya Bunda.
Simak juga video menarik tentang menyusui di bawah ini ya.
MAKANAN YANG DIBUTUHKAN IBU MENYUSUI
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
7 Masalah Menyusui di Tiga Bulan Pertama & Cara Mengatasinya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Daftar Makanan untuk Ibu Menyusui agar Bayi Cerdas dan Gemuk
Buah Jeruk Mampu Empaskan Stres pada Busui, Bikin Bunda Happy dan Lancarkan ASI
6 Sayuran Lezat Ini Perlu Masuk Menu Harian Ibu Menyusui, Bikin ASI Banjir Bun
Ragam Buah untuk Ibu Menyusui agar Bayi Tumbuh Cerdas
TERPOPULER
Kirana Anak Anggun, Berdarah Blasteran tapi Warisi Kecantikan Khas Perempuan Indonesia
Potret Kampung Elite di Jawa Tengah, Rumah Para Juragan Bakso Wonogiri Senilai Miliaran Rupiah
4 Kata Psikologis yang Bikin Permintaanmu Lebih Sering Disetujui Orang Lain
Kisah Ibu Hamil Hadapi Persalinan Berisiko Tinggi Sendirian saat Sang Suami Pilih Liburan
9 Playground di Jakarta Utara dan Alamat Lengkapnya, Tempat Main Seru Buat Anak
REKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Potret Kampung Elite di Jawa Tengah, Rumah Para Juragan Bakso Wonogiri Senilai Miliaran Rupiah
9 Playground di Jakarta Utara dan Alamat Lengkapnya, Tempat Main Seru Buat Anak
4 Kata Psikologis yang Bikin Permintaanmu Lebih Sering Disetujui Orang Lain
Cara Ibu Hamil Tidur Lebih Nyaman Meski Janin Tengah Aktif Menendang di Malam Hari
Suami Boiyen Resmi Dilaporkan ke Polisi Atas Dugaan Penipuan Investasi
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Resmi Cerai dengan Atalia Praratya, Ridwan Kamil: Kami Sepakat...
-
Beautynesia
Pernah Mimpi Sedang Berlari? Ini 7 Artinya untuk Diketahui...
-
Female Daily
Shin Min Ah Jadi House Ambassador Louis Vuitton, Hadirkan Perpaduan Elegan yang Natural!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Awal 2026 Tanpa Barbie Hsu, DJ Koo Setia Membersihkan Makam Istrinya
-
Mommies Daily
Dana Pendidikan Anak, Kapan Harus Siapkan? Ini Kata Pakar Keuangan