HaiBunda

MENYUSUI

Saat Payudara Alami Mastitis, Apakah ASI Menjadi Bernanah?

Dwi Indah Nurcahyani   |   HaiBunda

Minggu, 26 Jun 2022 10:57 WIB
Saat Payudara Alami Mastitis, Apakah ASI Menjadi Bernanah?/Foto: Getty Images/iStockphoto/NoSystem images

Jakarta - Mastitis menjadi gangguan yang memang membuat para Bunda tak merasa nyaman saat menyusui Si Kecil. Apalagi, sering kali mastitis yang dialami sedikit parah dan menimbulkan risiko infeksi sehingga terasa sakit. Lantas, apakah ASI juga bernanah saat payudara tengah alami mastitis?

Secara umum, mastitis merupakan kondisi yang kerap menghampiri ibu menyusui. Sebanyak 1 dari 10 wanita menyusui di ASI mengalaminya. Biasanya, ini disebabkan cadangan susu di saluran susu. Kondisi ini juga terjadi ketika bayi tidak mengisap atau menempel dengan benar atau bayi lebih menyukai satu payudara saja saat menyusu. Selain itu, mastitis juga dapat terjadi ketika Bunda tidak menyusui atau memompa secara teratur.

Secara klinis, mastitis memunculkan kondisi area payudara terasa nyeri, panas, bengkak, demam, sakit menggigil seperti flu dan penyakit sistemik, menurut the American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG).


"Ini bukan hanya kondisi yang dapat terjadi pada wanita yang sedang menyusui," kata Jessica Maden, M.D, seorang dokter anak, seperti dikutip dari laman Forbes.

Dipaparkannya bahwa mastitis mutlak dapat terjadi pada ibu menyusui secara eksklusif, menyusui bayi kembar, atau menyusui kombinasi dengan formula. Artinya, jika payudara menghasilkan susu, Bunda berisiko mengalami mastitis.

Ciri Anak Berpotensi Cerdas/ Foto: HaiBunda/ Novita Rizki

Ya, sedianya memang ibu menyusui bukan satu-satunya yang terkena mastitis. Pada ibu yang tidak menyusui, puting pecah-pecah atau tindik puting dapat menyebabkan infeksi payudara. Keduanya memungkinkan bakteri masuk ke saluran susu.

Sama seperti infeksi lainnya, kondisi mastitis yakni terjadi dengan jaringan di sekitar area yang terinfeksi menjadi meradang. Dengan mastitis, saluran susu yang terinfeksi menyebabkan payudara membengkak. Payudara juga mungkin terlihat merah dan terasa lembut atau hangat, seperti dikutip dari laman WebMd.

Klik di halaman selanjutnya ya, Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Saksikan juga yuk video tentang 3 penyebab mastitis berulang:



(pri/pri)
APAKAH ASI BERNANAH SAAT MASTITIS?

APAKAH ASI BERNANAH SAAT MASTITIS?

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Ternyata, ini Awal Mula Hadirnya Ruang Menyusui di Tempat Kerja, Bun

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Mom's Life Arina Yulistara

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK