MENYUSUI
Jumlah Ibu Menyusui di Singapura Meningkat Drastis, Ini Alasannya
Nurul Jasmine Fathia | HaiBunda
Selasa, 07 Nov 2023 16:10 WIBMenyusui menjadi salah satu proses yang harus Bunda lewati ketika memiliki anak. Di Indonesia, banyak ibu yang ingin menyusui anaknya secara langsung atau direct breastfeeding karena memiliki segudang manfaat.
Namun, hal yang berbeda justru terjadi di Singapura. Tingkat menyusui di negara tersebut justru baru meningkat drastis akhir-akhir ini.
Kira-kira apa ya alasannya? Yuk simak penjelasan lengkapnya berikut ini, Bunda.
Para Bunda di Singapura baru menyadari manfaat ASI
Melansir dari The Straits Times, jumlah pemberian ASI di Singapura meningkat drastis akhir-akhir ini. Hal ini didasarkan dari survei yang dilakukan pada tahun 2021 hingga 2022. Survei tersebut menyatakan bahwa pemberian ASI di Negeri Singa itu telah meningkat hingga 97 persen.
Peningkatan ini terjadi karena banyak ibu yang mulai menyadari manfaat ASI bagi diri sendiri dan anaknya. Selain itu, banyak juga rumah sakit yang mulai mendukung pemberian ASI eksklusif oleh ibu ke bayinya.
Hampir semua rumah sakit yang ada di Singapura telah menyatakan berhenti menerima sponsor dari perusahaan produsen susu. Hal tersebut dilakukan agar semua Bunda di Singapura semakin semangat untuk memberikan ASI eksklusif kepada bayinya.
Selama ini, para Bunda menyusui di Singapura merasa tidak perlu memberikan ASI kepada bayi mereka karena rumah sakit sering kali langsung memberikan susu formula sejak bayi dilahirkan. Menurut seorang perempuan di Singapura, ketika ia melahirkan anaknya pada tahun 1960an, menyusui bukanlah suatu hal yang populer. Jika orang tua menginginkan yang terbaik untuk anaknya, susu formula adalah makanan yang dapat diberikan. Bahkan, disebut lebih baik dari ASI.
"Setelah saya melahirkan anak pertama, dia mulai diberi susu formula di rumah sakit. Mereka juga memberi saya sampel susu saat pulang dari rumah sakit," katanya, dikutip dari CNA Lifestyle.
"Sebagai seorang ibu muda yang baru pertama kali menjadi ibu, saya tidak tahu banyak tentang manfaat menyusui, jadi saya hanya mengikuti saja. Saya harus beralih ke merek yang lebih murah, karena kondisi kami tidak mampu," sambungnya
Anggapan tentang ASI yang telah terbentuk lama akhirnya berubah. Kini, banyak ibu di Singapura mulai menyadari manfaat ASI, dan penggunaan susu formula di rumah sakit pun sudah menurun drastis.
ASI memang memberikan manfaat yang luar biasa bagi Bunda dan Si Kecil. ASI bahkan memiliki beberapa kandungan khusus yang tidak ditemukan dalam susu formula, Bunda.
Lalu apa saja manfaat memberikan ASI pada anak? Simak lebih lengkap pada halaman selanjutnya ya.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(ank/ank)
MANFAAT LUAR BIASA ASI BAGI BUNDA DAN SI KECIL
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Ketahui Bun, Ini Anjuran Memberi ASI dalam Al-Qur'an
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Mitos atau Fakta? 9 Manfat Tak Terduga ASI, Atasi Ruam hingga Eksim
ASI Bisa Menetralkan Polutan dalam Tubuh Si Kecil, Bunda Perlu Tahu
Kandungan ASI Bantu Bayi Baru Lahir Bedakan Siang & Malam
Sphingomyelin, Kandungan ASI yang Bantu Otak Bayi Berkembang
TERPOPULER
5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande
5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan
8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar
15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak
Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Urutan Drama Korea On Going Rating Tertinggi Minggu Ini
Hormon Reproduksi Ditemukan di Kerangka Manusia Purba, Hasilnya Bisa Tentukan Riwayat Hamil & Keguguran
5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande
5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Terbukti Melawan Hukum, Della Puspita Didesak Jadi Tersangka Kasus Penggelapan
-
Beautynesia
Sosok KGPH Hangabehi, Putra PB XIII yang Juga Dinobatkan Jadi Calon Raja Keraton Surakarta
-
Female Daily
WAJIB CATAT! Ini 3 Tips Memilih Sunscreen untuk Kulit Berjerawat!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
7 Potret Wakil RI Sanly Liu Usai Keracunan Makanan di Miss Universe 2025
-
Mommies Daily
8 Rekomendasi Lipstik Terbaik untuk Bibir Kering, Nggak Cracky Lagi!