HaiBunda

MOM'S LIFE

5 Manfaat Pakai Lubrikan Tambahan saat Berhubungan Seks, Bunda Pernah Coba?

Kinan   |   HaiBunda

Rabu, 24 Nov 2021 22:00 WIB
Foto: iStock

Secara alami, vagina menghasilkan pelumasan alami yang berfungsi membantu melancarkan aktivitas seks. Jika ini tak cukup, Bunda bisa menggunakan lubrikan tambahan agar aktivitas seksual bisa jadi lebih nyaman.

Dilansir Medical News Today, ketika wanita terangsang secara seksual, vagina akan menghasilkan pelumasan ekstra. Pelumasan ini mengurangi gesekan pada vagina, meningkatkan kenyamanan saat berhubungan seks dan meminimalkan rasa sakit.

Jadi, ketika ada kondisi yang membuat vagina kering alias tak terlumasi dengan cukup, penggunaan lubrikan tambahan mungkin diperlukan.


Seperti apa proses pelumasan alami pada vagina?

Secara alami, jaringan vagina secara memiliki tekstur lembap. Cairan dari serviks dan sekresi dari kelenjar Bartholin membantu menjaga agar vagina tetap terlumasi. 

Selama dalam kondisi bergairah, kelenjar Bartholin mengeluarkan cairan ekstra untuk mengurangi nyeri saat penetrasi.

Tapi ketika vagina terus-menerus sulit terlumasi secara alami, ini dapat menjadi masalah kronis. Termasuk seperti yang diakibatkan oleh menopause atau masalah medis (misalnya, atrofi vagina).

Kapan perlu menggunakan lubrikan tambahan?

Cairan lubrikan buatan mungkin perlu digunakan ketika produksi pelumas alami vagina terhambat. Dengan demikian, vagina dapat menjadi terasa lebih lembap dan mengurangi ketidaknyamanan saat berhubungan seks.

Beberapa kondisi yang dapat mengganggu pelumasan alami vagina, misalnya seperti:

  • Konsumsi obat-obatan tertentu
  • Perubahan kadar hormon selama kehamilan atau setelah melahirkan
  • Menopause
  • Vagina tidak dapat menghasilkan pelumasan yang cukup

Manfaat penggunaan lubrikan tambahan saat berhubungan seks

Apa saja manfaat penggunaan lubrikan tambahan saat berhubungan seks? Berikut ulasannya:

1. Meningkatkan peluang orgasme

Sebuah studi dari Indiana University's Center for Sexual Health menyebutkan bahwa pelumas membuat peluang orgasme meningkat 50 persen, baik untuk pria maupun wanita. Demikian dikutip dari Romper.

2. Mencegah iritasi vagina

Konselor seks Ian Kerner mengatakan bahwa pelumas tambahan dapat mengurangi risiko iritasi vagina, serta membuat penetrasi terasa lebih nyaman.

Umumnya iritasi saat seks dapat terjadi ketika vagina kurang terlumasi dengan cukup, sehingga gesekan kemudian memicu rasa tak nyaman.

Simak ulasan lengkap di halaman selanjutnya.

Hindari 7 kebiasaan ini agar performa seks tidak turun:



(fia/fia)
SEKS LEBIH NYAMAN

SEKS LEBIH NYAMAN

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

6 Tips Cegah Bau Tak Sedap pada Vagina, Bikin Bunda Lebih Percaya Diri

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande

Mom's Life Annisa Karnesyia

5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sutan Muhammad Aqil

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak

Parenting Kinan

Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan

Kehamilan Amrikh Palupi

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Urutan Drama Korea On Going Rating Tertinggi Minggu Ini

Hormon Reproduksi Ditemukan di Kerangka Manusia Purba, Hasilnya Bisa Tentukan Riwayat Hamil & Keguguran

5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande

5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK