HaiBunda

MOM'S LIFE

Pelecehan Seksual Verbal seperti Apa yang Bisa Dilaporkan Secara Hukum?

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Rabu, 14 Jun 2023 12:06 WIB
Ilustrasi pelecehan verbal/Foto: Getty Images/iStockphoto/Kayoko Hayashi
Jakarta -

Publik tengah menyoroti kasus dugaan pelecehan seksual verbal yang dilakukan oleh seorang politisi hingga dilaporkan ke polisi. Menanggapi aduan tersebut, sang politisi menepis dugaan tersebut dan menegaskan tak melakukan pelecehan seksual verbal.

Berangkat dari kasus yang terjadi, lalu sebenarnya apa saja pelecehan seksual verbal yang dapat dilaporkan secara hukum? Wakil Ketua Komisi Nasional Anti Kekerasan terhadap Perempuan (Komnas Perempuan) menjelaskan, pelecehan verbal yang bisa dilaporkan yakni ucapan atau kalimat dengan konteks seksual yang membuat seseorang merasa tak nyaman.

Biasanya, perasaan tersebut muncul karena korban merasa martabatnya dijatuhkan, Bunda. Mariana bahkan menyebut bahwa menyinggung perasaan seseorang bisa menjadi patokan apakah hal tersebut dianggap sebagai pelecahan atau bukan.


Katanya, seseorang akan merasa dilecehkan apabila ada obrolan atau ucapan dengan konteks seksual yang membuat ia merasa keberatan. Biasanya, perasaan ini muncul karena korban merasa martabatnya dijatuhkan.

"Kunci utama dari adanya pelecehan seksual atau tidak adalah rasa keberatan atau menjatuhkan martabat dari korban. Yang apakah itu berupa ucapan atau verbal maupun fisik yang bernuansa seksual," ujarnya kepada HaiBunda.

Lebih lanjut, lulusan Magister Humaniora di Universitas Indonesia (UI) program Kajian Wanita (Kajian Gender) ini mengingatkan setiap orang untuk bisa menjaga sikap. Ini berguna agar tak ada orang yang merasakan perasaan tak nyaman tersebut.

"Oleh karena itu setiap orang perlu memiliki sikap untuk menghormati atau menghargai orang lain. Yang tentunya tidak akan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, termasuk pelecehan seksual," ucapnya.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis! 

Simak juga 2 alasan mengapa orang kerap menyalahkan korban pelecehan seksual dalam video berikut:

(AFN/som)
PANGGILAN 'SAYANG' TAK PANTAS DIPAKAI DI LUAR KELUARGA

PANGGILAN 'SAYANG' TAK PANTAS DIPAKAI DI LUAR KELUARGA

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Bikin Haru! Momen Akur Paula Verhoeven & Baim Wong Hadiri Acara Sekolah Anak

Parenting Amira Salsabila

Ini Kalimat yang Harus Didengar Anak Laki-laki SMP Menurut Pakar

Parenting Nadhifa Fitrina

9 Camilan yang Bikin Kolesterol Tinggi di Usia 20-an Tahun

Mom's Life Amira Salsabila

Doa saat Menghadapi Kesulitan dan Kegelisahan, Bikin Hati Lebih Tenang

Mom's Life Amira Salsabila

Tanda Kanker Serviks Sudah Menyebar ke Organ Lain? Simak Faktanya

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Bikin Haru! Momen Akur Paula Verhoeven & Baim Wong Hadiri Acara Sekolah Anak

9 Camilan yang Bikin Kolesterol Tinggi di Usia 20-an Tahun

Ini Kalimat yang Harus Didengar Anak Laki-laki SMP Menurut Pakar

Doa saat Menghadapi Kesulitan dan Kegelisahan, Bikin Hati Lebih Tenang

Tanda Kanker Serviks Sudah Menyebar ke Organ Lain? Simak Faktanya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK