PARENTING
Edukasi Seks ke Anak, Bolehkah Pakai Istilah "Burung"? Ini Kata Psikolog
Amira Salsabila | HaiBunda
Sabtu, 28 May 2022 04:00 WIBTidak hanya orang dewasa saja yang diberikan pengajaran seputar pendidikan seksualitas, tetapi anak-anak juga perlu mendapatkan edukasi seks sejak dini, lho Bunda. Mengajari anak-anak pendidikan seks sejak dini adalah salah satu hal penting yang perlu dilakukan orang tua.
Pendidikan seks membantu anak-anak memahami tentang tubuh dan membantu mereka merasa positif tentang tubuh mereka sendiri. Selain itu, membahas seks juga merupakan bagian dari memulai komunikasi terbuka dengan anak-anak.
Komunikasi dini, jujur, dan terbuka antara orang tua dan anak itu sangat penting. Terutama saat Si Kecil sedang beranjak remaja. Jika komunikasi terbuka adalah hal yang normal, anak-anak mungkin lebih terbuka dengan orang tua tentang semua hal yang mereka alami.
Ketika orang tua berbicara dengan anak-anak mereka seputar seks, mereka dapat memastikan bahwa mereka mendapatkan informasi yang benar. Orang tua perlu menjadi sumber informasi pertama anak tentang seks.
Memahami informasi yang benar dapat melindungi anak-anak dari perilaku berisiko saat mereka tumbuh dewasa, Bunda. Saat mengajari Si Kecil pendidikan seks, pastinya tidak jarang Bunda yang bertanya-tanya, apakah boleh mengenalkan organ intim menggunakan istilah lain kepada anak-anak?
Nah, untuk membantu menjawab pertanyaan Bunda, yuk simak penjelasannya:
Bolehkah mengenalkan organ intim menggunakan istilah?
Saat mengajari anak tentang pendidikan seks, pastinya tidak jarang orang tua yang merasa kurang nyaman mengenalkan organ intim. Karena itu, beberapa orang tua menggunakan istilah lain seperti mengganti penis dengan istilah "burung" atau vagina dengan istilah "dompet."
Mungkin ini adalah hal wajar yang dirasakan oleh orang tua. Menurut Psikolog Danang Baskoro, sebenarnya tidak apa-apa menggunakan istilah yang berbeda untuk mengganti nama organ intim karena kebanyakan orang pastinya sudah paham dengan yang dimaksud.
“Enggak apa-apa ngajarin anak pakai istilah karena kita budaya ketimuran soal parenting enggak boleh kaku. Daripada dinilai saru (enggak sopan) saat anaknya di bawah 6 tahun masih bisa dibilang burung dan bebek,” kata Danang Baskoro, M.Psi., Piskolog Klinis di RSJ Menur Surabaya, kepada HaiBunda.
Dalam hal ini, orang tua boleh menyesuaikan pendidikan seks dengan budaya ketimuran yang berkembang di masyarakat, sehingga hal ini masih bisa ditoleransi. Meskipun begitu, segala sesuatu perlu disesuaikan dan lihat dampaknya, apakah signifikan atau tidak.
Sebagai orang tua, Bunda perlu kritis dan menghindari asumsi dari literatur yang budayanya berbeda. Inilah mengapa orang tua penting mempelajari psikologi budaya dalam mendidik anak.
Lalu, bagaimana cara mengajarkan pendidikan seks pada anak sejak dini? Simak di halaman selanjutnya, Bunda.
Bunda, yuk download juga aplikasi Allo Bank di sini.
Simak juga video tentang tanda-tanda anak kesepian berikut ini:
TAHAPAN MENGAJARKAN ANAK PENDIDIKAN SEKS SEJAK DINI
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Pendidikan Seks yang Tepat untuk Anak Pra Remaja, Bunda Perlu Tahu
Jangan Biasakan Anak Ganti Baju di Depan Umum, Ini Alasannya Bunda
Cara Tepat Berikan Edukasi Seks pada Anak Sesuai Umur
Ingat Bun, Bicara Seks pada Anak Bukan Lagi Hal Tabu
TERPOPULER
Kisah Wina Natalia Turunkan Berat Badan Hingga Ukuran XS, Merasa Hidup Kembali
6 Gejala Super Flu yang Sudah Masuk ke Indonesia
Kisah Perempuan Korea Melahirkan Bayi Kembar di Usia 58 Th, Satu Dekade Pasca Menopause
Atalia Praratya & Ridwan Kamil Ternyata 6 Bulan Pisah Rumah Sebelum Gugat Cerai
Ramalan 12 Shio Tahun 2026 dari Keberuntungan, Ciong, Karier, hingga Percintaan
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
PROTERAL Junior, Solusi Nutrisi untuk Si Kecil yang Suka Pilih-pilih Makan
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
7 Hal yang Tidak Akan Dibeli Orang Cerdas Meski Menarik
6 Gejala Super Flu yang Sudah Masuk ke Indonesia
Kisah Wina Natalia Turunkan Berat Badan Hingga Ukuran XS, Merasa Hidup Kembali
Kisah Perempuan Korea Melahirkan Bayi Kembar di Usia 58 Th, Satu Dekade Pasca Menopause
Ramalan 12 Shio Tahun 2026 dari Keberuntungan, Ciong, Karier, hingga Percintaan
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Ling Chao ONER Tuai Kontroversi Usai Jambak-Banting HP Fans di Bandara
-
Beautynesia
Penyebab Resolusi Tahun baru Gagal Tercapai, Jangan Sampai Terulang Lagi
-
Female Daily
Ingin Marathon Anime? Ini 5 Judul di Crunchyroll yang Menarik Disaksikan saat Akhir Tahun!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Shio 2026 Tahun Kuda Api: Prediksi Lengkap Nasib 12 Shio
-
Mommies Daily
8 Drakor Terkenal Jang Ki-Yong, selain Dynamite Kiss!