HaiBunda

PARENTING

Kisah Anak Ajaib, Elliott Tanner Jadi Sarjana Fisika di Usia 13 Tahun

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Sabtu, 21 Jan 2023 19:10 WIB
Elliot Tanner/Foto: Instagram: @elliottrobbtanner
Jakarta -

Pasti banyak yang tak percaya jika anak remaja bisa menjadi seorang sarjana. Namun, hal ini dibuktikan langsung oleh Elliot Tanner, Bunda.

Elliot adalah seorang anak ajaib berusia 13 tahun yang berhasil memukau profesor dan teman-teman sekelasnya di perguruan tinggi. Ia menjadi Sarjana Fisika dan lulus dari University of Minnesota dengan minor matematika.

Melansir dari laman Live Science, Elliot mengaku merasa gembira, Bunda. Ia juga mengatakan pengalaman ini sangat luar biasa.


"Saya merasa sangat gembira. Ini adalah pengalaman yang benar-benar nyata," tuturnya.

Meski berhasil lulus di usia 13 tahun, hal ini tak lantas menjadikan Elliot sebagai wisudawan termuda. Predikat ini dimiliki oleh Michael Kearney yang lulus dari University of South Alabama dengan gelar Sarjana Antropologi pada tahun 1992. Kala itu, ia masih berusia 10 tahun.

Elliot menjadi inspirasi banyak orang

Orang tua Elliot sangat bangga dengan apa yang telah dicapai oleh sang anak, Bunda. Untuk bisa berada di titik ini, Elliot telah bekerja keras dan mendedikasikan segala sesuatu untuk mendapatkan gelar di usia muda.

Hal ini membuat Elliot menjadi sosok inspiratif bagi sebagian orang. Meski pintar dan rajin belajar, Elliot adalah tipe orang yang periang dan lucu.

"Sementara dia memiliki kapasitas yang luar biasa untuk belajar, di juga orang yang baik dan lucu. Dia menginspirasi kita untuk menjadi orang yang lebih baik setiap harinya," ungkap Michelle Tanner, Ibunda Elliot.

Ingin melanjutkan pendidikan

Menjadi seorang sarjana di usia muda tak lantas membuat Elliot merasa puas dengan apa yang telah ia capai. Elliot berencana untuk melanjutkan pendidikan agar bisa mendapatkan gelar doktor.

Elliot sendiri bercita-cita menjadi seorang profesor di University of Minnesota dan menjadi ahli dalam fisika teoretis energi tinggi, studi tentang bahan penyusun materi yang paling dasar, dan masih banyak lagi.

"Saya tidak sabar untuk memulainya," jelas Elliot membayangkan untuk melanjutkan pendidikannya.

Lantas sejak kapan bakat dan kecerdasan Elliot terlihat? Simak selengkapnya di laman berikutnya yuk, Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Jangan lupa intip lagi video kandungan vitamin agar anak cerdas dan sehat berikut ini:



(mua/fir)
TERAMPIL MATEMATIKA DI USIA 3 TAHUN

TERAMPIL MATEMATIKA DI USIA 3 TAHUN

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Intip 5 Potret Julie Estelle Dampingi Suami Balapan di Sanghai

Mom's Life Nadhifa Fitrina

IQ Orang Indonesia Lebih Rendah dari Negara Tetangga, Begini Kondisi Lengkapnya

Mom's Life Azhar Hanifah

Kelahiran Caesar Naik Drastis di Beberapa Negara, WHO Peringatkan Hal Ini

Kehamilan Annisa Karnesyia

Bukan Cuma Nyanyi, Ini 5 Bisnis Raisa yang Jadi Ladang Cuan

Mom's Life Annisa Karnesyia

Juan Tak Kuasa Tahan Tangis saat Lihat USG Eve, Bakal Segera Jadi Ayah

Kehamilan Amrikh Palupi

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Intip 5 Potret Julie Estelle Dampingi Suami Balapan di Sanghai

7 Resep Puding untuk Bayi Usia 6-12 Bulan yang Enak dan Mudah Dibuat

Kelahiran Caesar Naik Drastis di Beberapa Negara, WHO Peringatkan Hal Ini

IQ Orang Indonesia Lebih Rendah dari Negara Tetangga, Begini Kondisi Lengkapnya

Ayah Meninggal Dunia, Jerome Polin Kenang Kebaikan Mendiang Semasa Hidup

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK