PARENTING
5 Tips Membiasakan Anak Sarapan di Pagi Hari Sejak Dini, Bunda Perlu Tahu
Amira Salsabila | HaiBunda
Kamis, 02 Mar 2023 15:09 WIBMendapatkan sarapan dapat membantu Si Kecil menjalani aktivitasnya sepanjang hari dengan penuh energi. Oleh karena itu, Bunda perlu membangun kebiasaan sarapan di pagi hari pada anak-anak mulai sejak dini.
Sarapan adalah cara yang tepat untuk memberi tubuh pengisian bahan bakar yang dibutuhkan anak-anak. Mereka yang sarapan cenderung lebih aktif secara fisik dibandingkan mereka yang tidak.
Di pagi hari, tubuh mereka membutuhkan bahan bakar untuk beraktivitas. Suasana hati dan energi mereka bisa turun menjelang siang hari jika mereka tidak makan sesuatu untuk sarapan, Bunda.
“Sarapan itu penting untuk tumbuh kembang anak. Ketika anak tidak sarapan, mereka cenderung cranky dan sulit untuk fokus sehingga bisa mempengaruhi prestasi akademiknya,” ujar Psikolog Intan Erlita dalam acara Press Launch Puck Keju Oles.
Lantas, bagaimana Bunda bisa membangun kebiasaan Si Kecil agar tidak melewatkan sarapan di pagi hari?
Tips membiasakan anak sarapan di pagi hari
Mungkin membuat anak-anak tidak melewatkan sarapannya menjadi tantangan bagi sebagian orang tua, tetapi Bunda tidak perlu khawatir dengan hal itu. Berikut adalah beberapa cara menjadikan sarapan sehat sebagai bagian dari rutinitas pagi Bunda dan keluarga.
1. Berikan contoh kepada anak
Anak cenderung mengikuti apa yang dilakukan oleh orang tuanya. Oleh karena itu, untuk membangun kebiasaan sarapan sehat di pagi hari, Bunda perlu memulainya dari diri sendiri terlebih dahulu.
"Good eating habit (kebiasaan makan yang baik), dimulai dari orang tua. Jika orang tua ingin anaknya terbiasa dengan sarapan, mereka perlu mencontohkan dan membiasakan sarapan sebagai bagian dari kegiatan harian mereka,” tutur Intan.
2. Membuat ide sarapan yang unik dan kreatif
Tidak hanya memberikan sarapan yang bernutrisi lengkap, Bunda juga perlu membuat menu sarapan tersebut lebih menarik sehingga membuat anak-anak lebih semangat untuk menyantap makanan mereka.
“Orang tua juga perlu memperkaya ide kreatif untuk membuat sarapan bergizi, tetapi tidak perlu yang membutuhkan waktu lama. Cukup buat yang simpel tapi kaya gizi dan bisa dinikmati anak,” saran dr. Juwalita Surapsari, dokter spesialis gizi klinik.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Saksikan juga video tiga manfaat penting sarapan untuk anak yang ada di bawah ini, ya, Bunda.
(asa/fir)
MENCIPTAKAN SUASANA NYAMAN HINGGA TETAP KONSISTEN
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Cerita Fabel Animasi: Zebra Tidak Mau Berbagi
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Ini Syarat Sarapan Sehat Bergizi Lengkap untuk Anak, Tidak Bisa Asal Bun!
Jangan Skip Sarapan, Ini 3 Manfaat Pentingnya untuk Anak Bun
5 Ide Sarapan Mudah Dibuat, Si Kecil Bisa Siapkan Sendiri Lho
Efek Buruk Si Kecil Melewatkan Sarapan Sebelum ke Sekolah
TERPOPULER
Akur Pasca Cerai, Ini 5 Potret Masayu & Lembu Wiworo Bersama Anak Ikut Maraton di Australia
7 Penyebab Puting Payudara Berwarna Hitam
Angelina Jolie Buka Luka Perceraian dengan Brad Pitt, Masih Berkonflik hingga Hindari Tempat Ini
8 Ucapan Orang Tua yang Maksudnya Baik, tapi Justru Bisa Merugikan Anak
Daftar Resep Cake Lembut dan Tidak Seret, Simpel untuk Pemula
REKOMENDASI PRODUK
11 Rekomendasi Balsem Bayi yang Aman dan Nyaman untuk Kulit Si Kecil
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Primer Make Up Tahan Lama
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
Review Es Krim Baskin Robbins Musk Melon & Popping Shower, Rasa Favorit Nomor #1 di Jepang
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Lotion Anti Nyamuk untuk Bayi yang Aman untuk Kulit
Asri EdiyatiREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Pensil Alis Warna Coklat Muda yang Bisa Jadi Pilihan Bunda
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Akur Pasca Cerai, Ini 5 Potret Masayu & Lembu Wiworo Bersama Anak Ikut Maraton di Australia
7 Penyebab Puting Payudara Berwarna Hitam
Daftar Resep Cake Lembut dan Tidak Seret, Simpel untuk Pemula
Nina Zatulini Merasa BB Cepat Naik di Awal Kehamilan, Apa Penyebabnya?
8 Ucapan Orang Tua yang Maksudnya Baik, tapi Justru Bisa Merugikan Anak
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Lirik Lagu Soft - LANY
-
Beautynesia
6 Ciri Kepribadian Pecinta Kucing Menurut Ilmu Psikologi, Kamu Salah Satunya?
-
Female Daily
Ajak Anak Muda Hidup Sehat, Entrasol Multigrain Oatmeal Kolaborasi dengan Hong Tang Hadirkan Dessert Bernutrisi!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Kylie Jenner Tampil Jadi Tahanan Seksi dalam Iklan 'King Kylie', Tuai Kritikan
-
Mommies Daily
Menang Tanpa Jumawa, Kalah Tanpa Drama: Ajarkan Anak Caranya Menerima Kemenangan dan Kekalahan dengan Baik