TRENDING
Menilik Tradisi Wanita Muslim Fiji, Tak Ikut Salat Id di Masjid Saat Lebaran
Kurnia Yustiana | HaiBunda
Minggu, 24 May 2020 08:12 WIBFiji merupakan negara kepulauan di selatan Samudra Pasifik. Negara yang dikenal dengan keindahan alamnya ini dihuni masyarakat dari beragam suku, budaya dan agama.
Mayoritas penduduk Fiji beragama Kristen dan Hindu, tapi toleransi beragama dijunjung tinggi. Ada sekira 6 persen penduduk yang beragama Islam di Fiji.
Dilansir Amaliah, Minggu (24/5/2020), penduduk Muslim Fiji kebanyakan berasal dari India, yang datang ke negara kepulauan ini pada masa penjajahan Inggris abad ke-19.
Tapi sudah ada pula warga Fiji yang memeluk Islam kala itu. Seiring berjalannya waktu, di awal abad ke-20 populasi Muslim cukup melonjak setelah banyaknya pernikahan Muslim pendatang dengan penduduk asli.
Tempat ibadah agama Islam pun lebih banyak dibangun. Seperti diberitakan CNN Indonesia, pemerintah Fiji juga mempunyai kebijakan memberikan libur khusus bagi warga Muslim saat Lebaran, biasanya selama 3 hari.
Nah, perayaan Lebaran di Fiji ini mirip dengan Indonesia. Penduduk Muslim di sana mengenakan pakaian terbaik di hari raya, serta memasak aneka hidangan lezat untuk disantap bersama keluarga.
Para pria bergegas ke masjid untuk salat id di pagi hari. Namun wanita Muslim Fiji umumnya tidak pergi salat Idul Fitri di masjid, hanya laki-laki saja. Para perempuan tetap di rumah.
Setelah salat id, nantinya akan ada silaturahmi ke rumah tetangga maupun kerabat. Anak-anak juga mendapat uang saku yang lazim dibagikan saat Lebaran.
Namun karena saat ini masih pandemi, tampaknya perayaan Lebaran di Fiji juga akan berbeda dari biasanya. Seperti tertulis dalam situs Fiji Jamaat Ul Islam of America, masjid diperkirakan ditutup hingga Juni.
Salah Idul Fitri, seperti di Madjid Ul Jame, untuk sementara ditiadakan. Hal ini dilakukan demi mencegah penyebaran COVID-19.
Simak juga video membuat nastar ketupat dan bedug bareng si kecil:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Cerita Haru Lebaran Pertama BCL Tanpa Ashraf, Dikuatkan Mertua hingga ART
Sarapan Mewah di Rumah Usai Salat Ied, Tradisi Unik dari Maroko
Unik, Lebaran di Suriname Diputuskan Pakai Hitungan Primbon
Ziarah Kubur Saat Pandemi Corona, Sebaiknya Bagaimana?
TERPOPULER
Atalia Praratya & Ridwan Kamil Ternyata 6 Bulan Pisah Rumah Sebelum Gugat Cerai
Ramalan 12 Shio Tahun 2026 dari Keberuntungan, Ciong, Karier, hingga Percintaan
Kisah Perempuan Korea Melahirkan Bayi Kembar di Usia 58 Th, Satu Dekade Pasca Menopause
Ini Efek yang Terjadi pada Otak Bayi Jika Sering Menangis
Tinggalkan Dunia Hiburan, 7 Artis Ini Pilih Hidup di Luar Negeri & Berganti Profesi
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
PROTERAL Junior, Solusi Nutrisi untuk Si Kecil yang Suka Pilih-pilih Makan
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Kisah Wina Natalia Turunkan Berat Badan Hingga Ukuran XS, Merasa Hidup Kembali
Kisah Perempuan Korea Melahirkan Bayi Kembar di Usia 58 Th, Satu Dekade Pasca Menopause
Ramalan 12 Shio Tahun 2026 dari Keberuntungan, Ciong, Karier, hingga Percintaan
Atalia Praratya & Ridwan Kamil Ternyata 6 Bulan Pisah Rumah Sebelum Gugat Cerai
Ini Efek yang Terjadi pada Otak Bayi Jika Sering Menangis
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Video: Pihak Ridwan Kamil Ogah Bongkar Isi Gugatan Cerai Atalia
-
Beautynesia
4 Manfaat Mengejutkan Cokelat Hitam, Termasuk Bikin Fokus dalam 30 Menit!
-
Female Daily
Ingin Marathon Anime? Ini 5 Judul di Crunchyroll yang Menarik Disaksikan saat Akhir Tahun!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Viral Pernikahan di Pandeglang, Tamunya Terjang Jalan Lumpur Tanpa Alas Kaki
-
Mommies Daily
8 Drakor Terkenal Jang Ki-Yong, selain Dynamite Kiss!