HaiBunda

KEHAMILAN

8 Cara Mencegah Kehamilan Tanpa KB, Sesuaikan dengan Kondisi Bunda Ya

Meita Fajriana   |   HaiBunda

Minggu, 03 Oct 2021 13:00 WIB
Ilustrasi mencegah kehamilan tanpa KB/ Foto: iStock

Jakarta - Bunda berencana mencegah kehamilan tanpa KB? Saat ingin mengatur jarak kelahiran antara anak satu dan yang lainnya, biasanya pasangan suami istri menggunakan alat kontrasepsi atau KB.

Namun, beberapa Bunda masih ingin menggunakan cara alami untuk mencegah kehamilan. Nah, bagi Bunda yang ingin mencegah kehamilan tanpa KB, yuk simak terus penjelasannya ya Bunda. 

Melansir dari laman Healthline, salah satu yang bisa Bunda lakukan untuk mencegah kehamilan tanpa KB yaitu menerapkan pengendalian kelahiran alami. Pengendalian kelahiran alami adalah metode mencegah kehamilan tanpa menggunakan obat-obatan atau alat fisik.


Konsep-konsep ini didasarkan pada kesadaran dan pengamatan tentang tubuh wanita dan siklus menstruasi. Belum ada penelitian khusus bahwa langkah ini aman dan pasti berhasil mencegah kehamilan, namun semua kembali pada keputusan Bunda dan Ayah ya. 

"Pengendalian kelahiran adalah keputusan pribadi, tetapi juga keputusan medis. Bunda juga harus ingat bahwa sebagian besar metode pengendalian kelahiran alami dan tradisional, kecuali kondom tidak akan melindungi dari infeksi menular seksual. Diskusikan kebutuhan Bunda dengan dokter untuk mengembangkan rencana paling efektif," kata Holly Ernst, PA-C dokter kandungan di Santa Maria, California dikutip dari laman Healthline

Menurut Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan Amerika Serikat, metode pengendalian kelahiran yang paling populer dalam urutan yang paling efektif sebagai berikut. 

Infografis cara mencegah kehamilan/ Foto: HaiBunda

1. Sterilisasi wanita dan pria

Sterilisasi melibatkan prosedur pembedahan untuk mencegah kehamilan secara permanen. Ini adalah vasektomi untuk pria dan ligasi tuba atau oklusi untuk wanita.

2. Kontrasepsi reversibel jangka panjang

Ini memberikan kontrol kelahiran dengan umur 3 sampai 10 tahun. Contohnya adalah alat kontrasepsi dalam rahim dan implan hormonal.

3. Metode hormonal kerja pendek

Ini termasuk kontrasepsi yang Bunda minum setiap hari atau bulan seperti pil, pil mini, patch, dan cincin vagina. Ada juga suntikan yang dapat diberikan dokter Bunda setiap 3 bulan.

4. Metode penghalang

Ini digunakan setiap kali Bunda berhubungan seks di antaranya termasuk kondom, diafragma, spons, dan tutup serviks.

5. Metode ritme 

Metode pengendalian kelahiran alami ini didasarkan pada siklus ovulasi. Metode ini tidak melakukan hubungan seks pada hari-hari ketika Bunda paling subur dan kemungkinan besar akan hamil.

Simak cara mencegah kehamilan alami lainnya tanpa KB di halaman selanjutnya!

Simak juga ya cara mencegah kehamilan dengan menyusui seperti dijelaskan dalam video di bawah ini



(rap/rap)
MENCEGAH KEHAMILAN ALAMI TANPA KB

MENCEGAH KEHAMILAN ALAMI TANPA KB

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Unik & Langka, Bayi Kembar Ini Lahir di Tanggal dan Tahun Berbeda

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Potret Rumah Shandy Purnamasari di Amerika, Butuh Rp38 Juta untuk Biaya Bersih-bersih

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Jangan Lewatkan! TV 50 Inci hingga Kulkas Dua Pintu dengan Harga Sale di Transmart

Mom's Life Pritadanes

Pesona Natasha Wilona Liburan di China, Ini Potretnya Berbusana Tradisional seperti Dracin

Mom's Life Annisa Karnesyia

Dokter Ungkap 3 Hal yang Paling Sering Dipikirkan Pasien Menjelang Ajal

Mom's Life Amira Salsabila

11 Rekomendasi Mainan untuk Anak Perempuan 1 Tahun yang Bagus dan Mendidik

Parenting Kinan

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

7 Potret Rumah Shandy Purnamasari di Amerika, Butuh Rp38 Juta untuk Biaya Bersih-bersih

Jangan Lewatkan! TV 50 Inci hingga Kulkas Dua Pintu dengan Harga Sale di Transmart

11 Aktor Korea Terganteng 2025 Menurut Voting Netizen, Urutan Pertama Curi Perhatian

Pesona Natasha Wilona Liburan di China, Ini Potretnya Berbusana Tradisional seperti Dracin

Dokter Ungkap 3 Hal yang Paling Sering Dipikirkan Pasien Menjelang Ajal

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK