KEHAMILAN
Kisah Unik Wanita dan Iparnya, Hamil, Kehilangan Bayi, Kembali Dikaruniai Anak Bersamaan
Khesedtov Bana | HaiBunda
Selasa, 12 Jul 2022 18:31 WIBPlatform sosial TikTok yang berbasis audio-visual memang sedang gencar digunakan beberapa tahun terakhir. Penggunanya pun sangat beragam, mulai dari muda-mudi remaja hingga para Ayah dan Bunda.
Platform ini kerap digunakan untuk membagikan kisah atau pengalaman, mulai dari yang menyenangkan, personal, hingga yang membuat Bunda emosional. Seluruh kisah yang bisa Bunda temukan, sangatlah beragam.
Tentunya, tak sedikit cerita yang menjadi viral lantaran keunikan pengalaman yang dibagikan, seperti Bunda Sulis yang membagikan kisah harunya melalui akun @sulisayumarlinaa.
Hamil di waktu berdekatan dengan sang ipar
Bunda Sulis mengunggah video berdurasi 1 menit 36 detik yang menceritakan perjuangan kehamilannya bersama sang adik ipar. Keduanya hamil di waktu yang berdekatan.
Pada 5 September 2020, Bunda Sulis mendapatkan hasil positif pada tes kehamilannya. Kemudian sang ipar, juga menyusul mendapatkan hasil positif saat melakukan tes kehamilan.
Keduanya hanya memiliki perbedaan usia kandungan 2 bulan. Menyambut kehamilan yang berdekatan ini, Bunda Sulis sangat bahagia, lantaran ia dan adik iparnya sudah sangat dekat seperti adik sendiri.
“Dia adalah adik iparku. Dan udah aku anggap sebagai adik sendiri bahkan udah kita kek temenan,” tulis Bunda Sulis pada awal video.
Sama-sama kehilangan bayi
Pada 14 April 2021, Bunda Sulis melahirkan putra pertamanya pada usia kandungan 8 bulan, yang diberi nama Alzam. Namun, ia harus merasakan duka lantaran Si Kecil mengembuskan napas terakhir pada 16 jam pasca persalinan.
Selang satu bulan, pada 4 Mei 2021, ipar Bunda Sulis melahirkan putri pertamanya dalam kondisi usia kandungan 7 bulan. Namun, ipar Bunda Sulis juga harus menghadapi duka. Putri kecilnya menghadapi kondisi kritis, setelah berjuang selama 2 minggu pada 20 Mei, ia harus meninggalkan sang ibu.
Kembali hamil di waktu berdekatan
Bunda Sulis dan sang adik, saling menguatkan di masa sulit yang mereka hadapi. Tiga bulan setelah kepergian alm Alzam, Bunda Sulis diberikan kepercayaan untuk kembali mengandung. Lagi-lagi, berdekatan dengan Bunda Sulis, sang adik memberikan kabar bahagia lantaran juga kembali diberi kepercayaan untuk mengandung anak keduanya.
Pertengahan Maret 2022 lalu, Bunda Sulis sudah melahirkan anak keduanya dengan normal, sehat, dan selamat. Simak kelanjutan kisahnya di halaman selanjutnya ya Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Saksikan juga yuk video tentang 3 penyebab janin meninggal dalam kandungan.
(pri/pri)
PESAN YANG BUNDA SULIS BERIKAN
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Penting Bun, Ini 10 Hal yang Harus Dihindari Saat Hamil 8 Bulan
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Kisah Haru Dokter Bantu Pasien Melahirkan, Diminta Azankan Bayi karena Ayah Terdampak COVID-19
4 Penyebab Keguguran yang Perlu Bunda Waspadai di Awal Kehamilan
9 Penyebab Keguguran, dari Faktor Genetik hingga Penyakit Kronis
Waspadai Gejala Abortus Imminens pada Kehamilan di Bawah 20 Minggu
TERPOPULER
Kisah Pengantin Siapkan Menu Resepsi Rp240 Juta tapi Diabaikan Tamu, Ternyata...
7 Resep Jus yang Baik untuk Lambung dan Usus
Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, Peristiwa Besar dalam Sejarah Islam
10 Ide Stimulasi Perkembangan Kognitif Anak Usia 5-8 Tahun, Bunda Perlu Tahu
Benarkah Si Kecil Bisa 'Merasakan' Kehamilan Ibu sebelum Test Pack Tunjukkan Hasil Positif?
REKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Kisah Pengantin Siapkan Menu Resepsi Rp240 Juta tapi Diabaikan Tamu, Ternyata...
Benarkah Si Kecil Bisa 'Merasakan' Kehamilan Ibu sebelum Test Pack Tunjukkan Hasil Positif?
10 Ide Stimulasi Perkembangan Kognitif Anak Usia 5-8 Tahun, Bunda Perlu Tahu
7 Resep Jus yang Baik untuk Lambung dan Usus
Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, Peristiwa Besar dalam Sejarah Islam
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Terpopuler: Sindirian Hesti Purwadinata ke Roby vs Sosok Ranggaz Laksmana
-
Beautynesia
6 Daftar Mantan Pacar Aurelie Moeremans Sebelum Menikah dengan Tyler Bigenho
-
Female Daily
Ini 9 Best Looks Selebriti Dunia di Golden Globes Awards versi FD!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Ana de Armas Disebut Aktris Tercantik 2025, Menawan di Golden Globes
-
Mommies Daily
Film Animasi KPop Demon Hunters Bawa Dua Piala Golden Globes 2026, Ini Daftar Pemenang Lengkapnya!